Menjajal Motor Blue Core Pertama di Indonesia

Bogor, - Untuk memaksimalkan sepeda motor dengan konsumsi bahan bakar yang lebih irit, Yamaha tak segan membawa teknologi mesin 'Inti Biru' atau Blue Core ke Indonesia. Di ajang Indonesia Motorcycle Show akhir Oktober lalu, pabrikan berlogo garpu tala itu memang telah membuat penasaran dengan hanya membuka sedikit kain selubung yang menyelimuti motor berteknologi Blue Core pertama di Indonesia.

Ternyata, motor pertama yang menggunakan Inti Biru di Indonesia adalah skuter matik (skutik) Yamaha Mio 125. Beberapa waktu lalu, detikOto pun mendapat kesempatan untuk pertama kali melihat dan menjajal Mio 125 terbaru di sirkuit kecil Sentul.


Memang, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memproduksi Mio 125 yang mengusung teknologi Blue Core ini dengan memaksimalkan efisiensi bahan bakar tanpa mengesampingkan performanya. Alhasil, konsumsi bahan bakar yang dihasilkan lebih irit dengan tenaga yang tetap maksimal. Di skutik Vietnam, skutik Nozza Grande yang telah dibekali Inti Biru itu mampu menempuh jarak 54 kilometer dengan bahan bakar satu liter. Bagaimana dengan Mio 125 Blue Core?


Dalam kesempatan pertama kali menjajal Mio 125 Blue Core itu, detikOto kebagian jatah memutari sirkuit dalam dua sesi. Sesi pertama, detikOto mencoba memacu skutik itu secara maksimal tanpa memikirkan konsumsi bahan bakar dengan memutari sirkuit sepanjang 1,2 kilometer sebanyak empat putaran. Sementara sesi kedua, detikOto bersama beberapa awak media lain membuktikan slogan 'Irit' yang diusung Yamaha pada teknologi Blue Core ini dengan memutari sirkuit yang sama selama 10 putaran.







http://ift.tt/eA8V8J

Tinggalkan Komentar: